Langsung ke konten utama

Cara Supaya Smartphone GSM jadi Dual Sim GSM dan CDMA


Bikin HP GSM jadi Dual Sim GSM dan CDMA wah2x keren ni buat kamu yang hanya punya satu HP dengan satu SIM GSM doank. Memang Teknologi HP CDMA dan GSM terkadang bikin orang bingung harus memilih yang mana,  CDMA dikenal karena biaya operasional yang murah dan GSM punya keunggulan jangkauan yang lebih luas. jadi tidak ada salahnya kita coba trik yang satu ini. Konsepnya adalah dengan menyisipkan nomor CDMA ke dalam nomor GSM, sehingga HP kamu serasa memiliki 2 nomor telepon GSM dan CDMA.
Manfaat yang bisa didapatkan :
1. HP GSM Anda akan memiliki 2 nomor sekaligus dalam satu Handphone.
2. HP anda akan dapat dihubungi secara lokal bahkan lewat telepon koin pun bisa.
3. Nomor CDMA lokal anda masih dapat dihubungi sekalipun berada diluar daerah.
4. Nggak perlu beli HP CDMA untuk menggunakan nomor CDMA.
Kelemahan maupun keterbatasan :
1. Nomor CDMA lokal anda hanya dapat digunakan untuk menerima telepon saja, sedangkan fungsi untuk menelpon, mengirim dan menerima SMS tetap ditangani oleh nomor GSM.
2. Bagaimanapun juga pulsa nomor CDMA tetap harus diisi sekalipun tidak digunakan, karena nomor CDMA bisa tidak berfungsi kalau pulsa hangus atau kosong.
3. Dikenakan biaya airtime yang dipotong langsung dari pulsa CDMAnya walaupun cuma terima telepon saja.Semua ada lebih dan kurangnya. Tapi setikdaknya Trik ini bisa dimanfaatkan buat kamu yang sibuk dan harus mobile ke luar daerah, pulang kampung ataupun liburan.bagaimana caranya langsung aja.
Yang harus disiapkan yaitu:
1. HP GSM dan nomor GSM tentunya untuk ditambahkan nomor CDMA.
2. HP CDMA sebaiknya dengan Fasilitas Ruim Dual Band yang menggunakan kartu dan bukan yang di injek) seperti : Nokia 2115, 6015, 6016, 6585, dll. Dan nggak perlu beli, karena cuma dipakai sebentar aja, bisa pinjem sama saudara, temen, tetangga ataupun tempat dimana beli nomor CDMA nya.
3. Kartu Perdana CDMA, pilih yang sesuai untuk di sisipkan ke nomor GSM anda.
a. Star One untuk : Mentari, IM3, dan Matrix
b. Flexy untuk : Simpati, Kartu AS, Kartu Hallo
c. Esia untuk : Simpati, Kartu AS, Kartu Hallo dan XL
Pemilihan kartu harus benar-benar sesuai, jika tidak maka trik ini nggak akan berhasil.
Cara Menyisipkannya:
1. Masukkan kartu perdana CDMA yang telah dibeli kedalam HP CDMA .
2. Lakukan Pengaktifan
a. Untuk Star One :
- Tekan *92 + Nomor HP anda (No. HP GSM yang ingin disisipi) misalnya: *92081512345678
- Tekan OK/Yes.. lalu dengarkan
- Setelah selesai tutup HP CDMA nya
- Di test dengan menelpon ke No. CDMA, jika yang berdering adalah HP GSM berarti anda telah berhasil
b. Untuk Flexy :
- Tekan *71 + Nomor HP anda (No. HP GSM yang ingin disisipi) misalnya: *7108125712345
- Tekan OK/Yes dan dengarkan…
- Setelah selesai tutup HP CDMA nya
- Di test dengan menelpon ke No.CDMA, jika HP GSM anda berdering, maka anda telah berhasil !!
c. Untuk Esia :
- Tekan *12 + Nomor HP anda (No. HP GSM yang ingin disisipi) misalnya: *12081612345678
- Tekan OK/Yes dan dengarkan…
- Setelah selesai tutuh HP CDMA nya
- Di test kembali dengan menelpon ke No.CDMA, jika HP GSM anda yang berdering, maka anda telah berhasil !!
Cara Mengembalikan CDMA ke kondisi Semula
berikut cara untuk mengembalikanya ke kondisi semula langsung saja.
a. Untuk Star One
- Tekan *920
- Tekan OK/Yes dan dengarkan…
- Setelah selesai tutup
- Di test dengan menelpon ke nomor CDMA, jika HP CDMA berdering, maka nomor telah kembali ke kartu asalnya.
b. Untuk Flexy
- Tekan *710
- Tekan OK/Yes dan dengarkan…
- Setelah selesai tutup
- Di test dengan menelpon ke nomor CDMA, jika HP CDMA berdering, maka nomor telah kembali ke kartu asalnya.
c. Untuk Esia
- Tekan *120
- Tekan OK/Yes dan dengarkan…
- Setelah selesai tutup
- Di test dengan menelpon ke nomor CDMA, jika HP CDMA berdering, maka nomor telah kembali ke kartu asalnya.
Sumber: http://adsense-charmins.blogspot.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bagaimana Caranya Agar Blog Kita Masuk di Mesin Pencari Google?

Search Console Andiiey ~ Bagaimana Caranya Agar Blog Kita Masuk di Mesin Pencari Google? Sebauh pertanyaan yang selalu ditanyakan oleh setiap orang yang memulai untuk blogging. Tentu saja, aga blog kita dapat dengan mudah ditemukan oleh orang lain harus terdaftar dulu di search engine. Supaya bisa masuk di google brada bisa lakukan tips optimasi SEO (search engine optimization). Ada banyak sekali SEO tips yang bisa kita dapatkan, namun kalau boleh saya bilang optimasi mesin pencari tersebut bukanlah perkara mudah dan selalu berkembang setiap waktu seiring perubahan-perubahan algoritma mesin pencari, namun ada beberapa tips yang mungkin bisa brada lakukan jika brada baru saja membuat blog. SEO (Search Engine Optimization) atau optimisasi mesin pencari itu sendiri adalah serangkaian proses yang dilakukan secara sistematis yang bertujuan untuk meningkatkan volume dan kualitas trafik dari mesin pencari menuju alamat situs web tertentu dengan memanfaatkan mekanisme kerja alami alg

Cara Meningkatkan View dan Followers di TikTok

  Cara Meningkatkan View dan Followers di TikTok TikTok telah menjadi platform yang sangat populer bagi para kreator konten, memberikan kesempatan untuk berekspresi dan membangun komunitas yang besar. Jika Anda ingin meningkatkan jumlah view dan followers Anda, berikut adalah beberapa tips yang mungkin membantu: #### 1. **Kreativitas yang Unik:**    - Ciptakan konten yang unik dan kreatif. TikTok sangat memasyarakatkan kreativitas, jadi berpikirlah di luar kotak dan temukan cara baru untuk menyampaikan ide Anda. #### 2. **Gunakan Musik dengan Cermat:**    - Musim kedekatan dengan penggunaan musik di TikTok. Pilih lagu yang populer dan relevan untuk menarik perhatian lebih banyak orang. #### 3. **Trend dan Hashtag:**    - Tetap update dengan tren terbaru di TikTok dan gunakan hashtag yang relevan. Ini dapat membantu konten Anda ditemukan oleh lebih banyak orang. #### 4. **Kolaborasi dengan Kreator Lain:**    - Berkolaborasi dengan kreator lain dapat membantu Anda menjangkau audiens baru

Pisang Barangan: Petualangan Bisnis dan Budidaya yang Menguntungkan

 "Pisang Barangan: Petualangan Bisnis dan Budidaya yang Menguntungkan" Pendahuluan Pengantar mengenai kepopuleran dan potensi pasar pisang barangan, menciptakan minat pembaca untuk menjelajahi lebih lanjut. Keistimewaan Pisang Barangan Menjelaskan karakteristik unik dari pisang barangan, seperti rasa, tekstur, dan nilai gizi, yang membuatnya menonjol di pasaran.  Budidaya Pisang Barangan 1. Pemilihan Lokasi dan Tanah: Mengidentifikasi kondisi optimal untuk menanam pisang barangan. 2. Penanaman dan Perawatan Tanaman: Tahapan-tahapan penting dalam budidaya, termasuk pengaturan kelembaban, pemupukan, dan perlindungan tanaman. 3. Pemanenan: Strategi terbaik untuk mendapatkan hasil maksimal dari tanaman pisang barangan.  Proses Pasca Panen 1. Sortasi dan Pengemasan: Langkah-langkah untuk memastikan kualitas produk sejak panen. 2. Distribusi dan Penyimpanan: Tips efektif untuk mengelola rantai pasok dari kebun hingga konsumen.  Manfaat Kesehatan Pisang Barangan Menyoroti manfaat ke